Jejak Ramah Bumi ( Aku kamu kita untuk bumi )

Minggu, 20 Maret 2011

Cerita dari teman kita di Kampung Anak 2011


nah kali ini Anggota JERAMI yaitu Rani mengikuti kegiatan Kampung Anak 2011 di Medan , wah ini salah satu pengalaman menarik buat kita semua ni. yu mari kita dengarkan cerita ya. !!








hari pertama perkemahan, sebelumnya kami bertemu dengan perwakilan perserta dari pulau Jawa ada ::

SETARA (SEMARANG) : kelompok anak – anak di Semarang yang bergerak di bidang Hak anak dan pemberdayaan Anak – anak jalanan. Anggotanya dari para pelajar SMA di semarang dan sekitarnya serta anak - anak jalanan. Mereka juga menggembangkan bakat para anggotanya di bidang Musik, Teater, dan membuat bulletin sekitar 2 atau 3 bulan sekali terbit. Dan memberi penyuluhan kepada masyarakat desa tentang hak anak terutama tentang perdagangan anak dan hak anak memiliki Akta Kilahiran karena di semarang sebagian besar anak tidak memiliki Akta Kelahiran.
KATA (BATANG – PEKLONGAN) : Kelompok anak remaja tingkat SMP & SMA yang mefasilitasi anak –anak SD dan warga desa, vergerak di bidang penyuluhan pertania.
TAMFARAN (MEDAN) : Kelompok anak usia 15-22 tahun yang bergerak di bidang anti perdagangan anak dan hak – hak anak. Kegiatannya yaitu member penyuluhan dan sosialisasi ke masyarakat luas terutama remja – remaja SMA di Medan.
Kami bertemu perwakilan dari berbagai daerah heryy dan wulan dari semarang, achi dan nusa dari pekalongan. Dan beberapa peserta lainya darimedan dan aceh. Hari pertama pembagian dusun dimulai perwakilan dari BOGOR di tempatkan di dusun 7 bersama teman teman dari aceh dan medan. Sosialisasi awalnya berjalan lancer namun belum begitu baik . masih berkelompok komunikasi kurang begitu baik. Kami membuat yel – yel dan spanduk dusun kami serta menata dusun kami sehingga terlihat menarik dan rapih. Dan untuk hari pertama judulnya hujan karna sepanjang sore hingga malam hujan membuat jalan acara menjadi tidak jelas.

Hari kedua berkemah ::

saat bangun pagi tidak ada yang inisiatif membersihkan dusun, dan saling mengandalkan.
Selain itu juga beberapa peserta tidak punya jiwa tanggung jawab saling mengandalkan tidak mau mencuci piring bekas makannya sendiri. Setelah itu kami membereskan tenda agar saat tidur tidak rembes lagi, pemasangan tenda yang asal – asalan dan kurangnya pelastik penutup. Setelah selesai ada beberapa work shop dari perwakilan dusun, dusun kami di wakili oleh Forum Anak dari aceh nereka memberikan edukasi tentang kerajinan tangan dari kain flannel gantungan kunci dan pin. Ada beberapa workshop lainya seperti edukasi tentang demokrasi, kerajinan tangan dari kerang, drama,membuat kelang dari tali dll. Menjelang sore pentas seni di mulai ada beberapa peserta yang menampilkan kreatifitasnya di bidang seni seperti anak – anak medan dengan tarian daerah dan penampilan seni musik, tarian dari aceh dan kami peserta perwakilan dari pulau jawa menampilkan musikalisasi puisi dan nyanyain.
Pentas seni dilanjutkan pada malam hari setelah makan malam di sini semua dusun
menampilkan kebolehannya dalm dunia seni, ada yg menyayi, menari, teater dll. Hujan menutup
acara pentas seni malam ini.

Hari ke tiga perkemahan ::

Hari ketiga ini kami menjelajah alam kami benelusuri hutan bersama kawan – kawan semu.
Bernyayi bersama dan bekerja sama bersenda gurau. Kami menuruni jurang melihat indahnya alam dan jernihnya air. Kami sempat nyasar dan akhirnya kembali ke jalan yang benar hehehehe . . . .
Tiba – tiba hujan tiba saat kami berada di tengah hutan, disinilah berjalan persahabatan kami
semakin erat saling membantu satu sama lain. Haus, lelah semuanya terbalas dengan ke bersamaan.
Malamnya penutupan di mulai, nyala api unggun di mulai bernyayi bersama di tengah malam yang gelap, keharuan dan rasa saling memiliki mulai terasa . kembang api menambah keharuan malam perpisahan.Hari ke empat pekemahan sekaligus trakhir ::

Hari ini hari terakhir perkemahan pagi – pag kami bermain games bersama – sama dan di
lanjutkan dengan perpisahan bersama teman teman semu. Berat rasanya meninggalkan teman
teman semua ade – ede dari aceh wilda,yusra, yusnia, iin, ierolll, maman dll. Serta teman – teman dari TAMFARAN Medan k’umay, k’zz, fikri, sadli, reza, fahmi, erik, tiwi dll. Empat hari yang sangat berkesan bersama – sama dan penuh warna dari rasa canggung malu, hingga bs berbagi cerita bersama . pengalaman yang sangan indah